Akibat Pandemi, IAIN Ternate Tak Berkurban

TERNATE, CN – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Maluku Utara, belum melakukan Kurban di lingkup Kampus di Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1441 H/2020 M, akibat Pandemi Covid-19.

Sebagai pengurus Mesjid IAIN Ternate, Ahmad Dardiri menyebut, untuk pengadaan hewan kurban, IAIN ternate belum siap dan belum melaksanakan kurban jelang hari raya Idul Adha.

“Untuk kurban, IAIN Ternate tidak melakukan Kurban akibat kondisi pandemi Covid-19,” ucap Ahmad saat dikonfirmasi Wartawan di kediamannya, Senin (27/7/2020).

Kata dia, IAIN Ternate pun kemungkinan belum melaksanakan sholat Idul Adha, karena masih kurangnya mahasiswa dan Dosen di Kampus IAIN Ternate.

“Itu pun juga IAIN Ternate belum melakukan sholat Idul Adha, karena memang semua mahasiswa juga kuliahnya masih jarak jauh (Online),” katanya.

Ia menambahkan, bukan baru kali ini tidak dilaksanakannya shalat hari raya, sebelumnya shalat hari raya Idul Fitri juga tidak dilaksanakan di Mesjid IAIN Ternate.

“Setiap hari jumat belum di laksanakan sholat, yang hanya di laksanakan sholat seperti biasa yakni sholat dzuhur, dan di mesjid IAIN Ternate sudah semenjak Bulan Suci Ramadhan sudah tidak lagi di laksanakan sholat tarawih sampai di lebaran idul fitri kemarin juga tidak di laksanakan,” imbuhnya.

Lanjut dia, sejauh ini belum ada arahan maupun himbauan dari Rektor IAIN Ternate. Tetapi, kata dia, bahwa kemungkinan kali ini Shalat Idul Adha juga tidak dilaksanakan.

“Sampai sejauh ini belum ada himbauan dari rektor untuk melaksanakan Sholat Idul Adha,” tutup Ahmad. (Ridal CN)

Alumni Akpol 91 Bagikan 500 Paket Sembako di Ternate

TERNATE, CN – Alumni Akademi Kepolisian (AKPOL) Tahun 1991 ‘Bhara Daksa’ pagi tadi bertempat di Landmark Kota Ternate, Maluku Utara, menggelar Bakti Sosial kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 secara langsung di Kota Ternate dengan sasaran komunitas-komunitas ojek dan tenaga kerja bongkar muat (TKBM) serta masyarakat yang membutuhkan dengan jumlah total sembako yang dibagikan sebanyak 500 Paket Sembako, Senin (27/72020).

Hal tersebut merupakan bentuk rasa syukur di 29 Tahun pengabdian Akpol Tahun 1991 mengabdi kepada masyarakat, Bangsa dan Negara melalui Institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Kegiatan kemanusiaan tersebut dihadiri langsung oleh Perwakilan Alumni angkatan 91 dari Mabes Polri, yakni Kombes Pol. Sony Sanjaya dan Kombes Pol. Gunarso.

Dalam Sambutanya Kombes Pol. Sony Sanjaya menyampaikan, bahwa lulusan Akpol 1991 yang bernama Batalyon ‘Bhara Daksa’ sudah berkecimpung dalam tugas Kepolisian yang sudah tersebar dari Sabang Sampai Merauke, oleh karena itu tepat di 29 Tahun pengabdian ‘Bhara Daksa’ menggelar Bakti Sosial di seluruh Nusantara, tidak terlepas juga di Maluku Utara.

“Pada 29 Tahun pengabdian ini, kita sudah tidak bisa di lepaskan bahwa kita sudah menyatu dengan masyarakat, jadi apa yang di rasakan oleh masyarakat, kita juga merasakannya, oleh karena itu di situasi Pandemi Covid-19 ini Alhamdulilah kami angkatan 91 melaksanakan dengan cara saling berbagi dengan melaksanakan Bakti Sosial,” ucapnya.

Ia menambahkan, semoga kegiatan yang dilakukan Alumni Akpol 91 ini dapat memotivasi angkatan-angkatan Polri yang lain atau yang memiliki Kelebihan Rezeki agar dapat berbagi kepada Masyarakat yang membutuhkan ditengah Pandemi Covid-19.

“Kegiatan Bakti Sosial ini tetap menerapkan protokol kesehatan dan saat pelaksanaan pembagian sembako dilaksanakan dengan metode door to door guna mencegah penyebaran Covid-19,” imbuhnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dir Reskrimsus Polda Maluku Utara Kombes Pol. Alfis Suhaili, dan juga Kapolres Ternate AKBP Aditya Laksimada. (Ridal CN)

32 Tahun Pengabdian, AKABRI 88 Gelar Baksos

TERNATE, CN – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) 88 dalam rangka memperingati 32 Tahun pengabdian untuk Indonesia, Alumni AKABRI 88 Gelar Bakti Sosial dengan tema ’32 Tahun pengabdian Untuk Indonesia Peduli Melawan Covid-19′ yang di laksanakan secara serentak di Seluruh Indonesia dan puncaknya dilaksanakan di Jakarta tanggal 26 Juli 2020 yang akan dipimpin langsung oleh Jenderal Pol. Drs. IDHAM AZIZ, M.Si selaku Kapolri.

Alumni AKABRI angkatan 88 ini merupakan Angkatan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Pol. Drs. Idham Aziz, M.Si, yang seangkatan juga dengan Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum.

Bertempat di Lapangan Apel Polda Maluku Utara, jumat (24/7/2020) Kapolda Maluku Utara Irjen Pol. Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum, memimpin secara langsung Apel Pelepasan Pasukan Kemanusiaan dalam Pendistribusian bantuan sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19 yang ada di Maluku Utara dengan Jumlah bantuan sebanyak 500 Paket Sembako.

Dari 500 Paket Sembako itu, 100 Paket di Distribusikan Oleh Dit Polairud Polda Maluku Utara di Masyarakat Pesisir dan Nelayan, 100 Paket di Distribusikan Dit Samapta Polda Maluku Utara, 100 Paket didistribusikan Sat Brimob Polda Maluku Utara, 100 Paket didistribusikan Dit Binmas Polda Maluku Utara dan 100 Paket di distribusikan Bhabinkamtibmas Polres Ternate.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Maluku Utara secara simbolis memberikan Bantuan Sembako Kepada Perwakilan Personel Polda Maluku Utara untuk dapat diberikan kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan di tengah Pandemi Virus Corona.

Dalam sambutanya, Kapolda Menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai wujud bentuk kepedulian untuk menanggulangi Pandemi Covid-19.

“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud Kepedulian, partisipasi dan semangat gotong royong dari Alumni Angkatan 88 untuk membantu menanggulangi Pandemi Virus Corona (Covid-19) di tanah Air khususnya di Wilayah Maluku Utara” ucap Kapolda.

Dengan kegiatan ini, kata dia, diharapkan dapat memberikan makna dan semangat Positif dalam menghadapi Pandemi Covid-19, serta kepada semua Personel Polri bukan hanya Angkatan 88 AKBRI ataupun AKPOl tetapi semua Angkatan Polri dapat memanfaatkan kesempatan ini sebagai wujud perjuangan bersama sekaligus menambah amal ibadah kita semua.

“Mari kita tunjukan kepedulian kepada diri kita, Keluarga Kita, saudara kita, teman kita, ditengah Covid-19 ini kita semua bersaudara dan saling meningkatkan Kepedulian satu dengan yang lain,” tutup Kapolda.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda Maluku Utara Brigjen Pol. Lukas Akbar Abriari, S.I.K., M.H, Irwasda Polda Maluku Utara, Pejabat Utama Polda Maluku Utara dan Seluruh Peserta Apel Pendistribusian. (Ridal CN)

Hari Ini, Polda Malut Mulai Menggelar Operasi Patuh Kieraha Tahun 2020

TERNATE, CN – Dalam rangka meningkatkan kesadaran Masyarakat untuk Tertib, Patuh dan disiplin dalam berlalulintas serta memutus rantai penyebaran Virus Covid-19, pagi tadi, Wakapolda Maluku Utara Brigjen Pol. Lukas Akbar Abriari, S.I.K., M.H. memimpin Pasukan Operasi Patuh Kieraha 2020 Polda Maluku Utara sebagai tanda dimulainya Operasi Patuh Kieraha.

Operasi ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan situasi Kamseltibcarlantas yang kondusif di tengah mewabahnya Covid-19 pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru, Kamis (23/7/2020).

Operasi Patuh 2020 ini digelar secara serentak di seluruh indonesia selama 14 (empat belas) Hari, terhitung mulai tanggal 23 Juli sampai dengan 5 Agustus 2020 dengan sandi Patuh Kieraha 2020.

Turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Kabinda Maluku Utara, Kasrem 152/Babullah, Perwakilan Dinas Perhubungan, dan Pejabat Utama Polda Malut serta Peserta Apel Gelar Pasukan TNI-Polri dan Instansi Terkait.

Wakapolda Maluku Utara dalam sambutannya menyampaikan kepada seluruh Peserta Apel Gelar pasukan bahwa dalam tindakan dilapangan selalu mengedepankan tindakan Preemtif, Preventif dan Represif.

“Preemtif dilakukan dalam bentuk sosialisasi dan himbauan baik secara langsung maupun melalui media, dan untuk tindakan Preventif dilakukan dalam bentuk patroli ditempat-tempat yang menjadi sasaran Operasi, pengaturan, serta menghentikan kendaraan yang pengemudi dan penumpangnya tidak menggunakan masker sedangkan tindakan Represif dilakukan kepada sasaran pelanggaran tematik yaitu tidak menggunakan Helm SNI, Melawan Arus Lalulintas, menerobos lampu merah dan lain sebagainya,” ucap Jenderal bintang satu itu.

Sementara Itu, Kabidhumas Polda Maluku Utara menghimbau kepada Masyarakat Provinsi Maluku Utara dengan atau tidak digelarnya Operasi Patuh ini agar selalu mentaati peraturan yang berlaku khususnya dalam berlalu lintas.

Ia menambahkan, selain mentaati peraturan dalam berlalulintas di tengah mewabahnya pandemi Virus Corona atau di adaptasi kebiasaan baru ini diharapkan kepada pengendara dapat menerapkan Protokol Kesehatan.

“Pakai Masker, cuci tangan, jaga jarak dan lain sebagainya, guna mencegah penyebaran Covid-19,” pinta Kabidhumas. (Ridal CN)

Dari Januari Hingga Juni 2020, Polda Malut Tangani 44 Kasus

TERNATE, CN – Sebanyak 44 kasus tindak pidana kejahatan ditangani Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Maluku Utara (Malut) selama I semeter terhitung sejak Januari hingga Juni 2020.

Puluhan kasus kriminal umum yang ditangani tersebut didominasi kasus tindak pidana penganiayaan sebanyak 8 kasus dan paling sedikit pornografi/asusila dengan jumlah 1 kasus.

Kabidhumas Polda Malut, AKBP Adip Rojikan dalam keterangannya, kamis (23/7/2020) di Mapolda Malut menyebut, selain kasus penganiayaan dengan jumlah 8 kasus, kasus menonjol yang ditangani Ditreskrimum adalah kasus pemalsuan surat 7 kasus, serta kasus pencurian dengan jumlah 6 kasus.

Ia menuturkan, puluhan kasus kriminal umum yang ditangani 19 kasus sudah selesai atau presentasi penyelesaian sebanyak 43,18 persen.

“Untuk jenis kasus yang ditangani selama satu semester tersebut diantaranya, 8 kasus penganiayaan, pemalsuan surat 7 kasus, pencurian 6 kasus, perjudian 5 kasus, penipuan dan penggelapan 4 kasus,” tuturnya.

Selain itu, kata dia, terdapat 4 kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), penggelapan 3 kasus, penipuan 3 kasus, Kejahatan Terhadap Anak 1 kasus, pengrusakan 1 kasus dan pemalsuan surat masuk rumah tanpa ijin 1 kasus serta Pornografi/Asusila 1 kasus.

“Jadi kasus kriminal yang ditangani Ditreskrimum selama I semester sebanyak 44 kasus,” ucapnya.

Dengan data tersebut, Polda Malut mengimbau kepada seluruh masyarakat Malut untuk tidak melakukan tindakan kriminal yang dapat menganggu Keamanan dan ketertiban masyarakat lainnya, apalagi dalam masa pandemi COVID-19 seperti skarang ini.

“Apabila ada yang mengetahui atau melihat tindak pidana untuk segera dilaporkan ke kantor Kepolisian terdekat untuk ditindaklanjuti,” tutup Kabidhumas. (Ridal CN)

Kepala Kejaksaan Tinggi Resmikan Press Room Forwaka Malut

TERNATE, CN – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Maluku Utara (Malut) Dr. Erryl Prima Putra Agoes, secara resmi meresmikan Press Room Forum Wartawan Kejaksaan (Forwaka) Malut, bertepatan dengan puncak Hari Bakti Adhyaksa (HBA) ke-60 Tahun, rabu (22/7/2020).

Kejati Malut, didampingi Wakajati Sunarpin SH, MH, Assiten Intelejen (Asintel) Efriyanto, Kasi Penkum Richard Sinaga beserta pengurus Forwaka Malut, meresmikan secara sombolis dengan cara menggunting pita di depan pintu Press Room.

Kajati Malut menyampaikan, adanya ruangan bagi kawan-kawan wartawan yang melakukan aktifitas liputan di Kejaksaan ini supaya terus memberi informasi kapada masyarakat Malut baik penangan perkara tindak pidana korupsi, tindak pidana umum, perdata dan tata usaha negara, informasi zona integrasi WBK dan WBBM maupun informasi lainya di jajaran Kejati Malut.

Jenderal bintang dua itu bahkan memberi apresiasi pemberitaan dari Forwaka Malut sejak dirinya bertugas kurang lebih satu bulan lebih.

“Karena itu bertepatan puncak HBA ke-60 mudah-mudahan ruangan wartawan secara sedarhana ini dapat bermanfaat untuk menunjang kerja-kerja pemberi informasi kepada masyarkat,” kata Kajati Malut.

Mantan Wakajati Ambon ini menambahkan, diresmikan Press Room Forwaka Malut semoga bersinergi bersama Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejati Malut terutama tentang perkembangan penanganan kasus maupun bentuk laporan atau pengaduan dari masyarakat.

“Jadi sinerginya dengan Kasi Penkum supaya tidak melulu semua laporan atau penanganan kasus yanga ada harus bertumpuk atau ditanyakan ke saya,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Forwaka Malut Hasbi Conoras, melalui Sekretarisnya, Sandin Abdul Rahman menyampaikan, banyak terima kasih telah diresmikannya Press Rom tersebut.

“Patut kiranya Press Room Forwaka Malut ini mudah-mudahan menjadi lumbung informasi publik menyangkut penanganan kasus tipikor maupun tindak pidana lainya,” pungkasnya. (Ridal CN)