HALSEL, CN – Kepala Desa (Kades) Talimau, Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara (Malut), Khatab Sanaky, menyampaikan ucapan terima kasih kepada sejumlah pihak atas bantuan yang diberikan untuk pembangunan Masjid Al Ikhlas di Desa Talimau.
Ucapan terima kasih tersebut disampaikan Khatab Sanaky mewakili masyarakat Desa Talimau sekaligus panitia pembangunan Masjid Al Ikhlas. Bantuan tersebut dinilai sangat membantu percepatan penyelesaian pembangunan masjid di desa setempat.
“Terima kasih kami sampaikan kepada Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan, serta Bapak Muhammad Abusama selaku anggota DPRD Provinsi Maluku Utara atas perhatian dan bantuannya,” ujar Khatab Sanaky, kepada wartawan, Minggu (21/12/2025).
Ia menjelaskan, berkat dukungan tersebut, pembangunan Masjid Al Ikhlas kini mengalami kemajuan signifikan. Pada tahun ini, panitia bersama masyarakat berhasil menyelesaikan beberapa tahapan penting, seperti pemasangan keramik, plafon, hingga finishing gerbang masjid.
“Alhamdulillah, dengan adanya bantuan ini, pembangunan masjid di desa kami bisa terus berjalan dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam beribadah,” tambahnya.
Masyarakat Desa Talimau berharap pembangunan Masjid Al Ikhlas dapat segera rampung sepenuhnya dan menjadi pusat kegiatan keagamaan serta sosial bagi warga setempat. (Hardin CN)


