TERNATE , CN : Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku Utara, Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari, yang didampingi Dansat Brimob serta Seluruh Pejabat Utama (PJU) di lingkup Polda Malut. malam ini memimpin upacara pengantaran personel Brimob Nusantara Polda Maluku Utara, BKO Papua dan Papua Barat dalam rangka penambahan BKO yang dikirim sebelumnya pada tanggal (21/08) beberapa pekan lalu di lapangan apel Mako Kompi 3 Batalyon B Pelopor Jln. Raya Tubo, Kel. Akehuda Kec. Ternate Utara, Minggu (01/09/19).
Wakapolda Malut, Kombes Pol Lukas Akbar Abriari menuturkan, mendapat perintah dari Markas Besar (Mabes) Polri Republik Indonesia untuk mengirimkan pasukan BKO untuk penambahan pasukan dalam pengamanan massa dan memulihkan kondisi. Namun setiap anggota harus mentaati standar operasional prosedural yang berlaku.
” Ini adalah kehormatan bagi kita karena kita masih di percaya oleh pimpinan untuk mengirimkan pasukan-pasukan terbaik kita. Kehormatan ini diharapkan rekan-rekan bawa ketempat tugas dengan sebaik-baiknya, sebab ini penugasan demi Bangsa dan Negara kita. Tugas kemanusiaan yang akan dilaksanakan merupakan amanah yang harus dijaga, sehingga dilaksanakan dengan benar dan baik. Untuk itu, taati perintah pimpinan dan taati SOP,” harap Wakapolda Malut dalam arahanya.
” BKO yang akan diberangkan sebagai penambahan kekuatan kepada Polda Papua dan Papua Barat sekaligus memberikan dukungan moril dan semangat kepada 100 personil yang sudah di BKO – kan sebelumnya. Serta memberikan bantuan bila diperlukan dalam bertugas. Semoga manakala kembali nanti bisa mendapat keberhasilan dengan kondisi yang sehat dan selamat,” sambungnya.
Terkait penempatan personil BKO Nusantara, Wakapolda Malut Kombes Pol Lukas Akbar mengatakan, tugas Polda Malut hanya mengirimkan 100 personil dengan persiapan PHH biasa. untuk penempatan BKO Nusantara akan diatur oleh Mabes Polri RI.
” Kami serahkan ke Mabes, kalau yang sebelumnya ditempatkan di Paniyai. Sementara yang ini belum diketahui ditempatkan dimana, perintah terahir dimana kita berangkatkan kesana karena kita hanya menunggu perintah saja. Untuk penambahan pasukan lagi kami hanya siapkan SSK jika masih diperintahkan,” ungkap Kombes Pol Lukas Akbar Abriari saat diwawancarai sejumlah awak media. (Di/IM)
Komentar