Pererat Hubungan TNI dan Masyarakat, Satgas Yonif 641/Bru Bagikan Snack Secara Gratis di Kampung Gimbis Distrik Kobakma

MEMBERAMO TENGAH, CN – Satgas Yonif 641/Bru melalui Pos Kobakma merangkul dan menghibur anak-anak Papua dengan membagikan makanan ringan di Kampung Gimbis Distrik Kobakma, Kabupaten Memberamo Tengah, Provinsi Papua Pegunungan, Senin (18/11/2024).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk berbagi kebahagiaan serta mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat agar adanya keberadaan Satgas ditengah-tengah masyarakat bisa menjadi terciptanya hubungan yang baik antara personil satgas dengan masyarakat.

“Kegiatan membagikan Snack secara gratis kepada anak-anak maupun masyarakat yang melintas di depan Pos ini, rutin dilakukan oleh personel Pos Kobakma sebagai wujud rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa,” kata Danpos Kobakma Letda Inf Ridho Ardiansyah.

Dengan adanya kegiatan sosial yang dilakukan personel Pos Kobakma, semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Dimana, kehadiran TNI, selain memberikan rasa aman, juga rasa bahagia bagi masyarakat karena selalu membantu kesulitan masyarakat yang ada di sekitarnya. (Hardin CN)

Gotong Royong Bersama Pemuda, Satgas Yonif 641/Bru Perbaiki Lapangan Bola di Kampung Bolakme

JAYAWIJAYA, CN – Satgas Yonif 641/Bru Pos Bolakme bersama pemuda melaksanakan kegiatan gotong royong perbaiki lapangan sepak bola di Kampung Bolakme, Distrik Bolakme, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Minggu (17/11/2024).

“Memperbaiki lapangan Bola ini merupakan bentuk kepedulian Kami kepada pemuda untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan rasa peduli terhadap sarana olahraga yang ada,” ujar Serda William saat memimpin Gotong royong tersebut.

Sementara itu, salah seorang pemuda Geral Tabuni,  menyampaikan rasa terimakasih atas perhatian yang diberikan anggota Satgas Yonif 641/Bru terhadap pemuda Kampung Bolakme .

“Terimakasih kepada abang TNI dari Pos Bolakme atas kebersamaan dan gotong royong ini guna memperbaiki lapangan sepak Bola Kampung Bolakme sehingga terlihat bersih dan nyaman saat digunakan,” ujarnya. (Hardin CN)

Jaga Tradisi Kearifan Lokal, Satgas Yonif 641/Bru Hadiri Acara Bakar Batu di Distrik Apalapsili

YALIMO, CN – Dalam rangka menjaga tradisi kearifan lokal, Satgas Yonif 641/Beruang melalui Pos Apalapsili menghadiri acara syukuran dengan melaksanakan Bakar Batu bersama masyarakat setempat di Distrik Apalapsili, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan, Jumat (8/11/2024).

Kegiatan ini dipimpin langsung Danpos Apalapsili Lettu Inf Arisal beserta personel pos lainnya, yang langsung berkomunikasi langsung dengan warga Apalapsili. Momentum seperti ini membangun hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat setempat.

Danpos Apalapsili menyatakan bahwa kegiatan ini, bertujuan untuk meningkatkan keakraban TNI dengan masyarakat yang menghasilkan kebersamaan yang kuat.

Salah satu warga Apalapsili bernama Falux, berterimakasih kepada personel Pos Apalapsili dapat hadir dan membantu rangkaian kegiatan bakar Batu tersebut.

“Terimakasih Bapak Tentara, sudah turut membantu serta ikut melaksanakan kegiatan ini bersama-sama sampai dengan selesai Wa.waa.waa. Hormat,” ucapnya. (Hardin CN)

Dukung Ketahanan Pangan, Satgas 641/Bru Dampingi Petani Olah Lahan Pertanian

JAYAWIJAYA, CN – Di Kampung Bolakme, Distrik Bolakme, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan Papua, Satgas Yonif 641/Beruang melalui Pos Bolakme melaksanakan Komsos yang dipimpin Dantim 3 Serda Dandi, dalam rangka membantu dan mendampingi petani untuk mengolah lahan pertanian, Rabu (6/11/2024).

Pendampingan ini, merupakan bagian dari Program Ketahanan Pangan yang bertujuan untuk meningkatkan produksi pertanian di desa binaan.

“Personel Satgas 641/Bru akan selalu berperan aktif dalam mendampingi dan mengarahkan petani agar dapat lebih maju dan sukses dalam bertani,” ujar Serda Dandi.

Dalam rilis tertulisnya, Komandan Pos (Danpos) Bolakme Lettu Inf Jhon Arthur Hamonangan Sinaga menegaskan, kegiatan ini mencerminkan komitmen TNI, khususnya Satgas 641/Bru dalam mendukung sektor pertanian lokal dan memastikan ketahanan pangan di daerah.

“Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan petani dapat lebih efektif dalam mengelola lahan untuk mencapai hasil yang lebih baik. Kami berharap dengan turut membantu warga dalam bercocok tanam, mereka akan termotivasi dan selalu semangat untuk mengolah lahan pertanian sehingga hasil panen meningkat dengan maksimal,” ucap Danpos.

Sementara itu, masyarakat binaan mengucapkan terimakasih kepada anggota Satgas Yonif 641/Bru, khususnya Pos Bolakme, atas pengabdiannya yang tulus dalam membantu warga binaan. (Hardin CN)

Ciptakan Sanggar Belajar, Pos Eragayam Lakukan Misi Cerdaskan Anak-anak Papua

MEMBRAMO TENGAH, CN – Pos Eragayam berperan sebagai bagian dari Satgas RI-PNG Kewilayahan Yonif 641/Beruang untuk meningkatkan kualitas pendidikan anak bangsa melalui pelaksanaan Sanggar Belajar di Distrik Eragayam, Kabupaten Membramo Tengah, Provinsi Papua Pegunungan. (31/10/2024).

Semangat dan kegembiraan terpancar dari wajah anak-anak Papua saat mereka belajar bersama melalui misi anggota Pos Eragayam, meskipun pondoknya sederhana.

Menurut Komandan Pos (Danpos) Eragayam Lettu Inf Achmad Rifai, gelar ini bertujuan untuk memberikan pelajaran tambahan kepada anak-anak di sekitar Pos dan membantu proses belajar mengajar di Sekolah.

“Ini adalah bukti kepedulian kami dalam membantu anak-anak di wilayah ini menjadi lebih baik dan mendorong mereka untuk terus bersemangat belajar dan bersekolah,” katanya.

Dalam rilis tertulisnya, Jein, sebagai Kaur Pegawai Distrik Eragayam, sangat mengapresiasi semua upaya yang dilakukan Pos Eragayam ini. Dia percaya bahwa kegiatan tersebut sangat bermanfaat, karena mengajarkan anak-anak untuk menghabiskan waktu mereka dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat, yang sangat penting untuk masa depan mereka.

“Atas nama masyarakat kampung Eragayam, saya mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak TNI atas kepedulian mereka untuk membantu anak-anak di sini menjadi lebih baik,” ucapnya.

Setelah kegiatan berakhir, anggota pos juga membagikan snack kepada anak-anak yang belajar. (Hardin CN)