Tuntut Pemakaran, FP2G Bersama Warga Demo Depan Kantor Camat Gane Timur

HALSEL, CN – Front Pemuda Peduli Gane (FP2G), bersama puluhan masyarakat Transmigrasi, sekecamatan gane timur gelar aksi unjukrasa di depan kantor Kecamatan Gane Timur, dengan tuntutan menagih janji Pemerintah Daerah (Pemda) terkait pemekaran di beberapa desa wilayah Transmingrasi (SP 1A, SP 1 B, SP 3 – SP 6). Senin (20/10/2019).

Sebelumnya Husen Ilham menyampaikankan beberapa persoalan yang terjadi di wilayah Transmigrasi.

“Persoalan perempasan sumber daya alam (SDA), ruang hidup untuk desa akelamo fida, dan memaksa wilayah Transmigrasi dari SP 6 sampai SP 3 untuk jadikan anak dusun dari desa akelamo fida tanpa persetujuan dari masyarakat,” Ungkap Husen

Hal ini juga dibenarkan oleh Afan warga SP 3, bahwa selama ini secara administratif masuk di desa sumber makmur.

“Tapi kami dipaksa ikut atau masuk ke desa akelamo fida,” bebernya

Setelah sampainya di depan kantor camat gane timur, sekretaris FP2G Asrul Lamunu, dalam orasinya menyampaikan dengan tegas kepada pemerintah kecematan gane timur agar secepatnya membijaki proses pembodohan yang berkepanjangan selama ini.

“Selama ini desa induk (Sumber Makmur) tidak melihat dan memperhatikan proses pemberdayaan dan pembangunan infrastruktur di dusun-dusun sekitar,” Teriak Asrul Lamunu yang juga selaku sekretaris FP2G (Red)

Hadapi Pilkada 2020, DPP Perpanjang SK Ketua PSI Halsel

JAKARTA, CN – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Serikat Indonesia (PSI) kembali mempercayakan Adnan Wahid untuk memimpin partai tersebut di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) untuk periode berikutnya.

Melalui rilis yang dikirim ke redaksi cerminnusantara Adnan mengatakan, Senin (21/10/2019) telah dilakukn penandatanganan memorandum of understanding (MOU) antara DPP PSI dan DPD PSI Kabupaten Halmahera Selatan bertempt di kantor DPP PSi,Jalan Wahid Hasim Jakarta.

“Penanda tanganan MoU itu isinya memperpanjang SK definitif Nomor.073/SKB/DPP/2019 tentang kepengurusan DPD PSI Kabupaten Halmahera Selatan yang sebelum nya periode 2017-2021 diperpanjang sampai 2025. Sebab, DPP PSI menilai PSI Halsel mampu menyumbang satu kursi di DPRD Halsel. SK tersebut ditandatangani oleh Ketua DPP PSI, Grace Natalie Louisa disaksikan Sekjen, Raja Juli Antoni dan sejumlah pengurus DPP, Ketua DPD PSI Malut, Ja’far Dahlan, Ketua DPD PSI Halsel dan Abdul Lubis Ino yang juga Anggota DPRD Kabupaten Halmahera Selatan terpilih,”tandasnya
(Bur)

Lokasi Pembukaan HKG PKK, Ramai Dipadati Masyarakat Halsel

HALSEL, CN – Walaupun Pembukaan Hari Kesatuan Gerak (HKG ) PKK ke 47 tinggkat Provinsi Maluku Utara (Malut), yang akan berlangsung di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) masih tinggal dua hari lagi, tetapi lokasi yang akan dijadikan sebagai tempat kegiatan perayaan HKG di Kawasan Gelanggangan Olahraga (Gor) Gelora Bahrain Kasuba (GBK) di Desa Tuwokona Kecamatan Bacan, sudah ramai dipadati Warga Halmahera Selatan, yang datang bersama sanak keluarga, mulai dari sore sampai malam hari.

Bagaimana tidak lokasi yang dulunya Hutan Belantara kini disulap oleh Pemerintah Kabupaten Halmahera Selatan, menjadi Taman Saruma, yang didalamnya terdapat Miniatur Jakarta, diantaranya Monumen Saruma (Monas), Bundaran Hi, Taman Mini Indonesia, Istana Merdeka yang didepannya terdapat Air Mancur, dan Gedung MPR/DPR. Selain itu ada juga Menara Ifel, Candi Borubudur, Pirimida, Kincir Angin, Kebun bunga Lavender, Taman Anggrek, serta tempat permainan anak-anak.

Pada malam hari dilokasi GBK terlihat lebih cantik dengan hiasan lampu warna-warni disepanjang jalan serta lampu-lampu yang melingkar diseluruh pohon bambu.

Walaupun belum rampung, namun Taman dan miniatur-miniatur yang ada di Kawasan GBK, menarik minat Masyarakat Ibu Kota Labuha dan sekitarnya menjadikan lokasi ini untuk sekedar bersantai dan berfoto bersama keluarga, dan teman-teman.

Gunawan salah satu Masyarakat dari Desa Tomori yang berkunjung di Kawasan GBK ini, memberikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Halmahera Selatan yang sudah meruba wajah Ibu Kota Bacan menjadi lebih bagus, indah dan tertata seperti di Ibu Kota Jakarta.

“Ini luar biasa,Bacan semakin maju, kalau bagini torang tra usa pigi Jakarta lia monas sudah, so ada di Bacan ni, “ungkap Gunawan. (Bur)

Berbagi Lomba Mewarnai HKG Ke 47 Di Halsel

HALSEL, CN – Dalam rangka memeriahkan Hari Kesatuan Gerak (HKG) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke 47 di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Jajaran Pengurus Tim Penggerak Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Halsel akan melaksanakan berbagai kegiatan lomba.

Pembukaan HKG akan berlangsung di Kawasan Gelanggang Olahraga (Gor) Gelora Bahrain Kasuba (GBK) pada Tanggal 23 sampai 25 Oktober 2019 mendatang yang di buka langsung oleh Bupati Halsel H. Bahrain Kasuba

Adapun lomba, yang akan dilombakan pada HKG PKK di Kabupaten Halmahera Selatan ini diantaranya, lomba Pameran UP2K, Lomba Penyuluh, Lomba Tarian Theree Ends, Lomba Qasida, Lomba Live Musik, Lomba Joget Balon, Fashion Show Baju Adat. Kemudian ada juga hiburan malam yang akan dihibur oleh Artis Ibu Kota, yaitu Dewi Yul, yang dijadwalkan lebih awal datang ke Halmahera Selatan, yaitu pada hari Selasa, 22 Oktober 2019.

Selain itu, TP PKK Halsel juga akan menggelar Senam Bersama dan Penanaman Pohon, kemudian akan dilaksanakannya Shalawat bersama, di Kawasan GBK.

Pemerintah Daerah saat ini juga telah melakukan berbagai persiapan diantaranya melakukan Rapat Koordinasi dengan Pihak Provinsi, pembangunan panggung utama dan pembangunan Stan Pameran.

Pemerintah Daerah juga sudah siap menyambut Kegitan HKG di Halmahera Selatan, hal itu terlihat dengan telah dibangunnya Miniatur Jakarta lainnya seperti Monumen Saruma (Monas), Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Gedung MPR, dan Istana Merdeka.

Ketua Tim Penggerak PKK, Kabupaten Halsel Hj. Nurlela Muhammad, menyampaikan bahwa Pemerintah Halsel sudah siap menjadi tuan rumah, dan siap menyambut kedatangan para peserta lomba dari 9 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Maluku Utara (Malut).

“Peserta lomba TP PKK Kabupaten Kota dan TP PKK Provinsi akan tiba di Halmahera Selatan pada hari Selasa, 22 Oktober,”kata Nurlela

Istiri Bupati Halsel ini menjelaskan bahwa 10 Kabupaten/Kota yang ada di Maluku Utara akan ikut serta dalam perlombaan Stand yang akan menampilkan kearifan lokal dan Budaya masing-masing Daerah yang ada di 10 Kabupaten/Kota di Malut.

“Stand yang akan dilombakan dari 10 Kabupaten/Kota serta satu Stand untuk Pemerintah Provinsi, kemudian ada juga Stand untuk pelayanan KB dan pelayanan kesehatan dasar yang akan bekerja sama dengan Kimia Farma, ” jelasnya

Menurutnya, untuk persiapan, Stand yang dibangun sudah rampung, selain Stand juga persiapan untuk penyelesaian pembuatan taman untuk memperindah areal pameran, diseputarn lokasi GBK juga sudah hampir selesai.

“Kami prioritaskan duluan adalah Stand serta pembangunan taman, dan Alhamdulilah untuk persiapan kegiatan sudah selesai,”jelasnya

Nurlela juga mengatakan, bahwa pada Pembukaan HGK PKK ini juga akan diresmikanya Kantor PKK Halsel yang telah bangun 2018 lalu. Iapun berharap agar seluruh Masyarakat Halsel, dapat ikut mendukung dan mengsukseskan Kegitan HKG di Kabupaten Halsel.

“Mari sama-sama kita sukseskan Kegiatan HKG ke 47 ini, “harap Ketua TP PKK Halsel, H.Nurlela Muhammad. (Red)

Hadapi Pilwako 2020, 12 Parpol Gabung Jurus Lawan Petahana

TIDORE, CN – Pertemuan Kaukus 12 Partai Politik Kota Tidore Kepulaun Final untuk Mendorong figur Terbaik Sesuai dengan Keputusan dan Kesepakatan Bersama. Sabtu, (19/10/2019)

Hadir diantaranya Partai Politik, Nasdem, PAN, PKB, Demokrat, Golkar, Hunara, PKS, Perindo, PBB, Gerindra, PPP, Berkarya dan Partai Garuda. Masing Menyampaikan pandangan sesuai dengan kesepakatan Bersama.

Dari Hasil Pertemuan yang Dilaksanakan di Caffe Safira Beach kelurahan Goto Kota Tidore Kepulauan, juga Membahas Soal lembaga Survei yakni Rencana Beberapa Lembaga survei yang akan di pakai untuk kepentingan Koalisi bersama. Salah Satunya Lembaga Survei PolMar.

Kordinator Pertemuan 12 Partai Koalisi Basri Salama, Berharap agar koalisi ini tetap utuh untuk Menyatukan Gagasan Menuju Kota Tidore yang lebih Baik.

“Bagi Saya Kaukus ini lahir atas Dasar Akal sehat kita semua “Teman-teman pimpinan partai politik masing” olehnya Itu Patut didorong Hingga Akhir Nanti, sesuai dengan Kaukus” Ujar Basri Salama.

Kesepakatan juga melahirkan Presidum Kaukus yang diketuai oleh Mochtar Djumati, Murad Polisiri sebagai sekertaris, Ratna Namsa sebagai Bendahara dan Jubir Ridwan Yamin. akan Bekerja sesuai dengan Arahan dan kesepakatan Kaukus. tutupnya. (Bur)

Demi Memelihara Kondusifitas Keamanan di Kab. Halsel, Polres Halsel Gelar Sholat Istighosah dan Dzikir Bersama

HALSEL, CN – Ratusan masyarakat memadati Mesjid Al-Khautsar Tomori untuk mengikuti istigosah dan dzikir bersama dalam dalam rangka memelihara kondusifitas keamanan di Kabupaten Halmahera Selatan, Jumat (18/9/2018).

Istigosah yang digelar Polres Halmahera Selatan ini juga dihadiri Wakil Bupati Halsel Iswan Hasjim ST MT, Kapolres Halsel AKBP M. faishal Aris S.I.K., M.M, Dandim 1509 Labuha Letkol Inf. Imam Hanafi S.Sos MM, Kepala Kementerian Departemen Agama Kab. Halsel, Kepala inspektorat, para unsur SKPD lingkup Halsel, para Ustad, para LSM, serta personil Polres Halsel, Kodim 1509 Labuha, Kompi Raidersus 732, dan masyarakat Kab. Halsel.

Sholat Istighosah yang dilaksakan setelah selesai Sholat Magrib berjamah dilanjutkan dengan penyampaian tata cara Sholat Istighosah oleh ustad Agus Usman dan dilanjutkan sholat sunah Istighosah serta Dzikir dan doa bersama di pimpin oleh ustad Agus Usman dan dilanjutkan dengan sambutan Wakil Bupati Halsel Iswan Hasjim, ST, MT.

Pada sambutannya Wakil Bupati Halsel memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini yang digelar Polres Halsel di Masjid Al – Khautsar dan mengucapkan ucapan terimakasih Kapolres Halsel dan seluruh jajarannya, Dandin 1509 Labuha dan seluruh jajarannya, para ustad, para pemuka agama yang saya hormati, serta seluruh jamaah yang berbahagia yang mengikuti sholat Istighosah ini.

Wakil Bupati Halsel menyampaikan pada kesempatan malam ini kita semua mengambil peran baik secara individu maupun kita berhimpun dalam instansi tertentu, kita semua bertanggung jawab atas kelangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara di negeri yang kita cintai ini termasuk kita yang ada di Kab. Halsel.

“Kami pemerintah Kab. Halsel tentunya menghimbau kepada seluruh masyarakat Halsel mari kita susun dengan kesadaran yang bertanggung jawab atas suatu kelangsung berkehidupan berbangsa dan bernegara terutama yang ada di Kab. Halsel”, ucapnya.

Kita wujudkan dengan seksama kehidupan yang aman, damai, dan tentram yang menjadi modal utama dalam keberlangsungan kehidupan kita semua, setiap hajatan negara, setiap hajatan demokrasi yang telah di gelarkan ataupun yang akan kita hadapi semata – mata kita yakini bahwa kita semua bertanggung jawab mewujudkan suatu kehidupan yang akan menjadi wadah untuk mewujudkan cinta cita kita semua, tutupnya kemudian dilanjutkan dengan Sholat Isya berjamaah.

Kapolres Halsel AKBP M. Faishal Aris, S.I.K., saat dikonfirmasi setelah pelaksanaan Sholat Istighosah mengatakan sholat ini kami gelar bertujuan untuk memelihara kondusifitas keamanan di Kabupaten Halmahera Selatan termasuk negara Indonesia, dengan sholat Istighosah kita dapat menerapan Nilai-Nilai Keagamaan dan Budaya Luhur dalam upaya Menciptakan Lingkungan dan Hubungan Sosial yang Harmonis, Tertib dan Aman Berbasiskan Sikap Toleransi, Tenggang Rasa dan juga mempererat tali silaturahmi antar TNI, Polri, Pemerintah , dan serta berbagai elemen masyarakat, ungkapnya. (Red)