Ternate, CN : Bakal Calon Kepala Daerah (Cakada) Wali Kota Ternate, Merlisa Marsaoly melakukan pemeriksaan urine di BNNP Malut untuk kepentingan penjaringan Partai Politik dalam rangka Pilkada 2020-2025
Merlisa menyampaikan ini merupakan ke empat kalinya dirinya tes Urine dan kali ini untuk kepentingan perhelatan politik yang diikutinya.
Lanjut, Merlisa mengaku tindak lanjut dan komitmen Pemerintah Kota Ternate dalam menjalankan Perda Nomor 11 tahun 2017 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya melalui penganggaran APBD.
“Ia kontribusi APBD telah dilakukan untuk upaya pencegahan HIV Aids dengan melibatkan salah satu LSM, walaupun belum maksimal khususnya untuk pencegahan Narkoba,” ujar Marlisa Senin (26/8/19).
Ketua Dekot Ternate itu mengatakan dengan maraknya penyalahgunaan narkoba di Ternate saat ini, Merlisa berharap pengawasan dari sekolah dan orang tua khususnya terkait kecenderungan penyalahgunaan lem oleh anak-anak.
“Lokasi dimana anak-anak yang kedapatan ngelem agar pihak kelurahan mendata dan mengawasi serta memberikan penyuluhan tentang bahaya lem,” harapnya.
Ketika ditanya apakah pencegahan Narkoba menjadi salah satu hal yang fokus dalam misi yang diemban saat terpilih nanti, spontan Merlisa menjawab, Tentu saja, Hal ini akan menjadi agenda utama saya jika terpilih nanti. (red)
Komentar