oleh

Ikatan Wakatobi Siap Ramaikan FPNS

Labuha, CN – Event Festival Pesona Negeri Saruma 2019 yang akan dibuka pada Sabtu, 14 Desember 2019 mendatang, di Kawasan Taman Minitur Jakarta, Desa Towukona Kecamatan Bacan Selatan akan menghadirkan 22 Etnis suku yang menetap di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) dengan menampilkan berbagai Tradisi, Mulai dari Stand, Pakian Adat, Budaya serta Makanan Khas Daerahnya masing-masing.

22 Etnis saat ini sedang mempersiapkan diri untuk tampil pada Festival Pesona Negeri Saruma Sabtu besok. Salah satu Daerah yang terlihat sangat bersemangat dengan adanya Festival Pesona Negeri Saruma 2019 ini, yakni dari Ikatan Keluarga Wanci Kaletupa Tomia Binongko (WAKATOBI).

Hal itu terlihat ketika setiap harinya Ikatan Keluarga Besar WAKATOBI ini sangat giat berlatih tarian khas Daerah mereka, mereka juga terlihat sangat bersamangat.

Ketua ikatan keluarga WAKATOBI, Munsar pada saat di konfirmasi, Rabu 11 Desember 2019, mengatakan bahwa Keluarga WAKATOBI sangat mengapresiasi kegiatan FPNS ini.

“Kami akan menampilkan berbagai tarian yang merupakan tarian Khas kami, diantaranya Kansoda dan Pelengko, yang akan kami tampilkan pada Parade pada saat pembukaan nanti, dan ada juga Tarian Tari Balumpa,Tari Pajoge, serta Tari Makansa. Kemudian kami juga akan melakukan Fesion Show pakaian adat Wakatobi,”jelasnya

Dirinya berharap Festival ini dapat dilaksanakan setiap tahun, guna menjadi inspirasi generasi muda untuk mengembangkan seni budaya WAKATOBI.

“Festival ini selain mengangkat nilai seni budaya, festival ini juga akan membangun hubungan silaturahmi antar paguyuban di Halmahera Selatan, dan kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah yang telah melibatkan kami pada event besar ini,”ungkap Munsar.

Keluarga besar ikatan WAKATOBI ini akan tampil pada saat pembukaan FPNS dengan Parade Nusantara. (Red)

banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250 banner 650250

Komentar